Penting Bagi Kucing Anda

Kucing merupakan hewan peliharaan yang populer. Memelihara kucing disukai karena kucing termasuk mudah dalam hal makanan dan pemeliharaannya. Wajah kucing yang ekspresif dan suaranya yang lucu menjadi nilai tambah untuk memeliharanya. Kucing berbulu pendek tidak terlalu memerlukan perawatan yang berlebihan, berbeda dengan kucing berbulu panjang deperti angora.

Tapi jenis apapun kucingmu perlu juga memperhatikan perawatan yang baik agar terhindar dari penyakit. Berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan saat memelihara kucing:

1. Melakukan pemeriksaan rutin setiap tahun
Sama seperti manusia, kucing juga bisa terserang berbagai penyakit seperti jantung, tenggorokan, penyakit kulit, dan lain-lain. Sebelum terlambat sebaiknya melakukan pemeriksaan rutin untuk mengecek kesehatan kucing.

2. Mengatur perkembangbiakan kucing
Kucing termasuk hewan yang langsung bisa melahirkan dalam jumlah banyak. Jika kita tak mampu untuk menampung anak kucing yang banyak, sebaiknya ikut mengatur perkembangbiakan mereka. Kucing betina bisa dimandulkan (sterilisasi) agar tidak sering hamil. Ini akan mencegah anak-anak kucing yang terlantar.

3. Jaga berat badan mereka
Kucing yang gemuk kadang terlihat lucu, tapi itu tak baik bagi mereka jika obesitas. Sebaiknya berikan makanan secukupnya saja atau tidak berlebihan. Coba tanyakan pada dokter hewanmu berapa porsi makanan yang seharusnya diberikan pada kucing peliharaan.

4. Vaksinasi
Untuk kesehatan yang optimal, kucing juga perlu diberikan vaksinasi yang diperlukan. Vaksin bisa mencegah mereka menderita penyakit tertentu. Vaksin untuk antara lain untuk mencegah penyakit rabies, panleukopenia, rhinotracheitis, calicivirus.

5. Lingkungan menyenangkan
Kucing perlu diberi lingkungan yang menyenangkan. Sama seperti manusia, mereka juga butuh tempat bermain, beristirahat, dan buang air. Kucing perlu bergerak aktif dengan bermain dan berlari.

6. Sayangi mereka
Kucing perlu disayang oleh pemiliknya, dengan demikian mereka akan nyaman denganmu. Jika pemiliknya tidak menyempatkan waktu untuk sekedar mengelus bulunya, maka ia tak akan betah juga berada di rumah. Kucing biasanya akan pergi ke luar rumah, tapi akan kembali ke rumah pemiliknya yang menyayangi mereka.